Labels

Ajaib (105) Akhir Zaman (12) Akuntansi (1) Alam (344) Aneh (896) Anime (19) Asal Usul (175) Cerita (73) Cewek (73) Cowok (37) Design (143) Download (7) Ekonomi (28) Fakta (2345) Fenomena (80) fotografi (74) Games (4) Geografi (53) Gila (92) GO Green (58) Hebat (669) Hewan (262) Ilusi (11) Indah (268) Indonesia (197) informasi (3209) Inspirasi (126) Kamus (2) Kecantikan (79) kesehatan (607) Langka (58) lifestyle (232) Love (3) Lucu (156) Makanan (115) Mantap (448) Menakjubkan (1400) Misteri (64) Mitos (39) Movie (1) Otomotif (59) Parfum (2) Puzzle (19) Rapture (2) Relationship (81) Renungan (27) Resensi (3) Resep (3) Science (190) Seni (93) Serba 10 (442) Sport (99) Teknologi (391) Tips (768) Travel (101) Trik (471) Unik (1072) Wallpapers (1)

Saturday, May 28, 2011

Yuk, Prediksi Kesehatan dari Warna Urine

TRIBUNNEWS.COM - Ternyata warna urine kita bisa dijadikan alat memprediksi kondisi kesehatan kita pada saat itu, ini juga bisa dijadikan acuan bagaimana tindakan yang harus kita ambil setelahnya.

Kenali warna urine ini dan prediksi kesehatannya :
Kuning
"Urine sehat itu berwarna kuning pucat atau kuning gelap", kata konsultan ahli urologi Tim Terry. Hal ini tergantung pada tingkat hidrasi, sehingga jika urine Anda tetap berada di koridor warna kuning, Anda bisa bernapas lega.

Hijau
"Beberapa obat antiseptik dan anestesi memberikan warna semburat hijau pada urine," kata Terry. Ini karena biru metilen, pewarna yang kadang-kadang perlu diperjuangkan ginjal kita. Namun bila urine Anda berwarna hijau tidak usah terlalu khawatir.

Orange
"Ini adalah tanda disfungsi hati," jelas Terry. Jika urine Anda berwarna seperti ini biasanya dibarengi dengan tinja yang berwarna putih, bisa jadi ini karena ikterus obstruktif. Jadi segera ambil tindakan bila urine Anda berwarna orange.

Cokelat
Urine cokelat menampakkan ada masalah ginjal. "Ini bisa menjadi tanda penyakit ginjal yang serius, bahkan fistula," kata Terry. Keadaan ini biasanya karena ada kebocoran usus ke kandung kemih Anda. Segera lari ke dokter Anda untuk kasus ini.

Merah
Ini benar-benar buruk. Merah berarti ada darah dalam urine Anda, dapat mengartikan pendarahan atau kanker. "Pada orang yang berusia lebih dari 40 tahun hipotesis pertama adalah kanker kandung kemih," kata Terry. Segera hubungi dokter dan lakukan deteksi dengan cepat.

11 Pemain Terbaik Liga Champions 2011 Versi UEFA

INILAH.COM, Zurich- Sehari menjelang partai final Liga Champions, UEFA mengumumkan 11 pemain yang dianggap terbaik di posisinya. Yang mengejutkan, nama Cristiano Ronaldo tidak terpilih.

Sebagaimana dilansir Marca, dua tim yang bakal mentas di final nanti, Barcelona dan Manchester United menjadi penyumbang nama terbanyak dalam skuad tim terbaik Liga Champions musim ini.

Keduanya sama-sama mengirim tiga wakil dalam daftar pemain yang dianggap terbaik di posisinya masing-masing.

Kepiawaian Edwin Van der Sar di bawah mistar Manchester United menjadikannnya sebagai kiper dalam tim 11 pemain terbaik Liga Champions. Untuk mengawal tugasnya, Van der Sar akan ditopang dua bek tangguh Nemanja Vidic dan Gerard Pique. Sedangkan di sektor bek sayap akan dihuni oleh Marcelo dan Darijo Srna.

Bergeser ke sektor tengah, kreator ulung Barcelona Andres Iniesta akan didampingi oleh Mesut Oezil. Dua pemain asal La Liga ini akan dimanja oleh kecepatan dua winger Ryan Giggs dan Gareth Bale.

Sebagai mesn gol nama Lionel Messi belum tergantikan, namun yang menarik penyerang asal Argentina itu akan didampingi oleh striker gaek Raul Gonzales. Terpilihnya Raul cukup mengejutkan karena di sektor itu semestinya dapat diisi oleh pemain serbabisa Los Merengues Cristiano Ronaldo.

11 pemain terbaik ini merupakan hasil pilihan para pengunjung situs resmi UEFA.com yang mengikuti perkemangan jalannya Liga Champions sejak babak grup.

11 Pemain Terbaik Liga Champions Versi UEFA

Kiper : Edwin Van der Sar (MU).

Bek : Nemanja Vidic (MU), Gerard Pique (Barcelona), Marcelo (Real Madrid), Darijo Srna (Shakthar Donetsk).

Gelandang : Andres Iniesta (Barcelona), Mesut Oezil (Real Madrid), Ryan Giggs (MU), Gareth Bale (Tottenham Hotspur).

Penyerang : Lionel Messi(Barcelona), Raul Gonzales (Schalke 04).

BBC: Indonesia dan AS, Surga Bagi Pebisnis

Liputan6.com, London: Indonesia, Amerika Serikat, Kanada, India dan Autralia adalah surga bagi para pebisnis pemula maupun yang sudah profesional. Sedangkan Kolombia, Mesir, Turki, Italia dan Rusia dinilai sebagai negara paling ramah terhadap inovasi dan kewirausahaan. Demikian hasil survei BBC World Service dan The GlobeScan terhadap 24 negara, yang dirilis, Kamis (26/5).

Survei yang melibatkan lebih dari 24.000 orang itu meminta para partisipan untuk memberikan komentar mengenai bagaimana para pengusaha memulai bisnis di negara mereka. Partisipan juga dimintai pendapat, apakah negara mereka menghargai kreativitas dan inovasi, apakah pengusaha ataupun orang-orang kreatif mendapatkan tempat untuk berkreasi. Hasilnya, Indonesia menempati posisi tertinggi untuk negara paling ramah bagi para pengusaha.

Sedangkan di 23 negara lainnya, para pengusaha yang baru terjun ke dunia bisnis menemukan kesulitan dan hambatan yang besar. Brasil salah satu contohnya, di mana 84% dari partisipan mengamini kesulitan dan hambatan itu. Hal serupa juga kerap ditemukan di Jerman, Australia dan Kanada.

Dua raksasa dalam dunia ekonomi dunia, AS dan Cina juga masuk dalam daftar negara yang menjunjung tinggi inovasi dan kreatifitas. Hal itu dibuktikan dari hasil survei yang menunjukkan 75% dari partisipan di kedua negara menyetujui hal tersebut.

"Perbedaan besar dalam budaya kewirausahaan di kalangan negara berkembang kemungkinan akan mempengaruhi kinerja ekonomi dari waktu ke waktu. Sebagai contoh, ini akan menjadi sangat menarik untuk melihat apakah pola pikir yang dimiliki Indonesia akan menular kepada Brasil," kata Ketua The GlobeScan, Doug Miller.

Sejarah Jakarta di Pulau Onrust

Oleh Famega Syavira Putri

Sejarah Jakarta tak hanya bisa dipelajari dari daratan, tapi juga Kepulauan Seribu. Salah satunya adalah dengan mengunjungi Pulau Onrust, yang merupakan pusat hiruk-pikuk masa lalu itu. Sisa-sisa kejayaannya dapat dinikmati dengan berperahu lima belas menit dari pesisir Jakarta.

Pulau Onrust


Dinamai dengan kata Belanda yang artinya tanpa istirahat, Pulau Onrust memegang peran penting dalam sejarah Batavia. Pada abad 16, pulau ini adalah tempat peristirahatan raja-raja Banten. Setelah Belanda datang, pulau ini dimanfaatkan sebagai aset guna memperkuat pendudukan mereka.

Fungsi pulau ini terus berubah sesuai kondisi politik Jakarta — yang juga selalu berubah. Tercatat, pulau ini pernah menjadi dermaga, benteng, gudang mesiu, hingga tempat penggergajian kayu dan bengkel bagi kapal-kapal yang rusak.


Foto: Famega Syavira

Pulau Onrust sebenarnya bukanlah pulau yang bersahabat bagi para penjelajah. Cuaca tropis yang panas dan kondisi pulau berhutan lebat adalah salah satu alasannya. Tak heran, ada mitos bahwa penghuni pulau ini akan mati muda.

Sebuah buku medis yang ditulis Thomas dan George Underwood pada tahun 1827 menjelaskan tentang ekspedisi tentara kerajaan Inggris ke Batavia pada Agustus 1800. Disebutkan, terdapat 12 resimen tentara (127 personel) yang mendarat di Pulau Onrust dalam keadaan sehat. Karena penyakit misterius, hanya 62 yang kembali. Sisanya tewas tanpa sempat berperang.

Mitos mati muda ini juga diperkuat dengan reruntuhan kuburan Belanda di ujung pulau. Beberapa nisan yang masih utuh menunjukkan, penghuninya wafat sebelum berusia 30 tahun. Di nisan milik Johanna Kalf, istri penguasa, malah tertulis bahwa dia meninggal dalam usia 25 tahun.


Foto: Famega Syavira

Sejak abad 16, pulau ini dibangun, dihancurkan, dibangun kembali, lalu hancur tak berpenghuni. Pada masa kemerdekaan, pulau ini dijadikan tempat karantina penyakit menular. Sejak tahun 1970-an, pulau ini terabaikan. Bangunannya dibongkar dan menyisakan puing-puing.

Kini hanya ada sisa fondasi benteng kuno, serta asrama haji dari masa akhir pendudukan Belanda.

Kuburan, reruntuhan dan bayangan dari pepohonan yang tumbuh subur membuat pulau ini menampakkan suasana kelam. Sejarah yang penuh liku itu akhirnya tersimpan dalam diamnya reruntuhan dan pepohonan.

Pulau Cipir alias Kuiper


Bila Anda mengunjungi Pulau Onrust, jangan lupa mampir ke Pulau Cipir yang terletak di sebelahnya. Kedua pulau ini tadinya dihubungkan dengan sebuah jembatan apung — yang reruntuhannya masih bisa terlihat di Cipir sementara di Onrust sudah musnah sama sekali.


Foto: Famega Syavira

Sebagian besar Pulau Cipir berisi reruntuhan asrama haji. Meski hanya tinggal dinding dan lantai, kondisi reruntuhannya masih lebih baik dibandingkan dengan Pulau Onrust.

Pulau Cipir sangat kecil dan bisa dikelilingi hanya dalam beberapa menit.

Friday, May 27, 2011

5 Fakta Tentang Game Pac-Man

Iwatani dan sketsa asli Pac-Man
Permainan Pac-Man mungkin sudah tidak asing lagi bagi banyak orang. Tetapi hanya sedikit yang mengetahui awal mula game ini diciptakan. Berikut adalah kutipan dari Iwatani, sang pencipta video game.






1. Permainan ini ditujukan untuk menarik minat para wanita untuk ikut bermain
Untuk saat ini jumlah gamers pria sedikit lebih mendominasi bila dibandingkan dengan gamers wanita, akan tetapi sampai akhir tahun 70-an banyak tempat-tempat hiburan yang seluruhnya berisikan para pemain pria.
"Dahulu setiap orang yang ingin bermain game harus datang ke tempat hiburan khusus untuk bermain game, dan khusus ditujukan untuk para pria, tempatnya pun tidak terjaga kebersihannya serta kurang nyaman", kata Iwatani. "Saya ingin merubah hal tersebut, dan berusaha menciptakan permainan yang dapat diterima oleh wanita maupun anggota keluarga yang lain", tambahnya lagi.

2. Setiap hantu memiliki tugasnya masing-masing
Ketika kamu memainkan game ini, mungkin tampaknya seluruh hantu berusaha untuk mengejar kamu. Hal tersebut tidak sepenuhnya benar. Iwatani tidak membuat pemrograman seperti itu, karena nanti pada saat bermain hanya akan terlihat empat hantu yang selalu terus berada di belakang Pac-Man.
Sebaliknya, hanya Blinky, hantu merah yang tanpa henti akan mengejar kamu sepanjang permainan. Pinky, hantu berwarna pink yang akan memposisikan dirinya 32 pixel dari mulut Pac-Man. Si hantu biru Inky, menempatkan diri pada posisi-posisi tertentu saja. Sedangkan Clyde adalah hantu oranye yang diprogram untuk bergerak secara acak selama permainan berlangsung.
Karena pemain secara terus-menerus menggerakkan Pac-Man, hantu-hantu tersebut pun selalu berubah arah dan berusaha untuk mencapai tujuan mereka, hal inilah yang menjadi tantangan tersendiri dalam game Pac-Man.

3. Arti Pac-Man sebenarnya
Iwatani berpikir tentang sesuatu yang mungkin menarik perhatian para wanita, seperti cerita tentang para pria, fashion atau sesuatu yang berhubungan dengan makanan. Karena istrinya yang begitu suka akan makanan penutup lah, Iwatani mendapatkan ide untuk menciptakan permainan ini.
Tema tersebut dilanjutkan dengan pencarian nama permainan. Dalam bahasa Jepang, "puck-puck" mempunyai makna seperti "munch-munch" dalam bahasa Inggris. Jadi, nama asli Puck-Man diterjemahkan sebagai Munch-Man.
Midway Games perusahaan penerbit video game asal Amerika mengubahnya menjadi Pac-Man ketika game ini merambah ke negeri Paman Sam, hal ini bertujuan untuk menghindari perbuatan orang iseng yang memplesetkan kata Puck-Man.

4. Teka-teki yang belum terwujudkan
Pac-Man dirancang untuk menarik perhatian luas dari gamers melalui desainnya yang sangat sederhana. Keterbatasan teknologi di tahun 1980 memudahkan hal tersebut diwujudkan.
Sampai saat ini Iwatani sangat puas dengan hasil kerjanya, meskipun pada awalnya ada satu hal lagi yang ia ingin tambahkan dalam game ini.
"Saya ingin menambahkan shelter yang bisa bergerak ke atas dan ke bawah, jadi ketika hantu-hantu datang, shelter dapat menangkap dan merubah hantu itu menjadi bentuk lain yang tidak lagi mengejar Pac-Man", imbuhnya.

5. Seluruh hantu yang nyaris berwarna sama
Sungguh sulit membayangkan apabila game Pac-Man tanpa hantu-hantu yang berwarna cerah dan berbeda satu sama lain seperti saat ini. Tetapi ketika game itu dalam masa pengembangan, Iwatani mengatakan bahwa ia mendapatkan tekanan yang hebat untuk merubahnya.
Presiden dari perusahaan Namco memintanya untuk membuatkan hantu-hantu dengan satu warna, yaitu warna merah agar terasa lebih pas, karena beliau percaya para pemain game mungkin akan bingung membedakan antara hantu-hantu tersebut mana yang merupakan kawan ataupun lawan Pac-Man.
Iwata menolak permintaan tersebut, lalu membuat angket dan diberikan kepada para game tester yang berisi tentang pertanyaan apakah mereka menyukai hantu satu atau empat warna. Tidak ada satupun jawaban pada angket tersebut yang menyukai hantu dengan satu warna. Hal ini secara mutlak membuktikan bahwa pemikiran Presiden Namco salah.



10 Video Game Terlarang

Sekarang ini video game dikembangkan untuk menjawab kebutuhan manusia akan hiburan. Tapi, tak jarang video game justru memicu kontroversi, bahkan terpaksa sejumlah negara melarang peredaran sebuah video game. Alasan pelarangan video game bermacam-macam, mulai dari konten berisi kekerasan hingga dianggap mempromosikan perjudian. Berikut ini adalah daftar video game yang dilarang di berbagai negara:

10. Pokemon
http://blogtronyok.blogspot.com
Game Pokemon dilarang di Arab Saudi. Penyebab pelarangan tersebut karena permainan kartu ini dianggap mempromosikan perjudian.pada tahun 2001, semua produk dari franchise Pokemon dilarang karena juga terkait dengan zionisme dan intoleransi keagamaan lainnya. Game tersebut diklaim memuat fitur salib, dan "The Star of David" lambang negara Israel.

9. Carmageddon
http://blogtronyok.blogspot.com
Pada tahun 1997, Carmageddon dinilai sebagai sebuah game yang menyimpang di mana menampilkan gambar-gambar kekerasan berlebihan. Fantasi-fantasi kekerasan yang dimunculkan membuat game ini dilarang di Brasil, Jerman dan Inggris.

8. Football Manager 2005
http://blogtronyok.blogspot.com
Game bertema sepakbola ini dilarang di China pada 2005. Pemerintah Republik Rakyat China mengklaim permainan ini melanggar UU China karena memuat konten berbahaya bagi kedaulatan China dan integritas teritorial. Pasalnya di game ini, FM 2005 memasukan Tibet dan Taiwan sebagai negara yang terpisah dari China.

7. Mortal Kombat
http://blogtronyok.blogspot.com

Brazil dan Jerman melarang perdaran game ini karena game pertarungan tersebut kerap menampilkan darah berlebihan. Sejak tahun 1992, seri Mortal Kombat telah membawa kontroversi untuk dunia game. Bahkan Entertainment Software Rating Board (ESRB) akhirnya mengharuskan semua permainan video untuk dinilai dan diberi label peringatan pada kemasan game.

6. Left 4 Dead 2
http://blogtronyok.blogspot.com

Pemerintah Australia dan Jerman melarang game ini karena tak memberikan label peringatan agar game tersebut hanya dimainkan orang dewasa berusia 18 tahun ke atas. Gambar-gambar yang dimunculkan seringkali berlebihan, sebut saja zombie, mutilasi, detai luka dan tumpukan mayat.

5. Bully (Canis Canem)
http://blogtronyok.blogspot.com
Dilarang di Brasil, Inggris dan Amerika Serikat. Game ini dianggap mengajak anak-anak sekolah untuk berbuat keonaran di sekolah dan dianggap dapat merusak moral generasi muda.

4. Grand Theft Auto

http://blogtronyok.blogspot.com
Game ini dilarang di Australia dan AS dan selalu menjadi kontroversi. Meski game ini cukup canggih dengan menggunakan perspektif Google Maps, tema inti dari game ini dianggap mengajarkan perampokan, kekerasan dan narkoba. Bahkan dalam seri GTA: San Andreas, fitur game ini menghadirkan sebuah game mini yang bertajuk hot coffee. Dalam game mini itu terdapat adegan antara dua karakter game yang sedang melakukan hubungan seksual. Sontak, tim sensor game langsung me-rating game tersebut.

3. Call Of Duty

http://blogtronyok.blogspot.com
Dilarang di Arab Saudi, Uni Emirat Arab, Rusia dan Kuba. Game perang seperti Call Of Duty ini dianggap telah melencengkan sejarah karena lokasi dan waktu yang digunakan dalam tema perang biasanya diambil ketika zaman peperangan di suatu negara. Seri Call Of Duty yang paling menuai kontroversi adalah Modern Warfare 2 dan Black Ops. Namun begitu, keduanya malah menuai untung yang cukup besar dari larisnya penjualan software game tersebut.

2. Postal

http://blogtronyok.blogspot.com
Postal, game yang mengusung genre 'first-person shooter' menampilkan sejumlah adegan yang mengerikan. Gamer diajak untuk menembaki sejumlah pekerja dan warga sipil yang dikisahkan sedang 'mengamuk' di sebuah wilayah berlatar belakang Irlandia. Digamarkan warga sipil dan pemberontak sedang menggenjot produksi obat terlarang untuk keperluan terorisme. Game teroris ini dilarang di 13 negara termasuk Australia, Selandia Baru dan Swedia.

1. Manhunt

http://blogtronyok.blogspot.com
Pada 2008 Manhunt 2 dilarang beredar karena konten sadisme yang ditampilkannya. Rockstar selaku pengembang sempat merilis versi revisinya, namun, tetap dilarang untuk diperjualbelikan. Jauh sebelumnya, pada 2004, Manhunt pertama menjadi berita utama koran-koran Inggris menyusul tewasnya seorang siswa 14 tahun akibat ditikam dan dipukul di Leicester, kota Inggris tengah timur. Orang tua korban merasa yakin pembunuhnya memperoleh ilham dari game itu, kendati polisi dan pengacara menjelaskan tak ada bukti game itu memainkan peran dalam pembunuhan tersebut. Game ini dilarang di tujuh negara, termasuk Jerman, Inggris dan Irlandia.

sumber

Kejadian Lucu Yang Membuat Kita Bertanya-tanya

Kejadian berikut ini mungkin terdengar tidak biasa, ada yang terjadi karena ketidaksengajaan, namun tetap saja menarik untuk kita simak.

1. Pencuri yang terjebak di lubang ventilasi
http://blogtronyok.blogspot.com
Pencuri ini terjebak dalam ventilasi udara dan berteriak minta tolong, dia diselamatkan selama hampir 30 menit saat ia mencoba masuk ke ruang tamu pizza, dan tergantung tepat di atas penggorengan Paesan's Pizza.

Timothy J. Cipriani menutupi wajahnya dengan topeng ketika mereka menyelamatakan dia dari saluran udara yang terlalu sempit di restoran Guilderland 2513 Ave. Teman mencurinya menghilang dari tempat kejadian sebelum petugas tiba. Cipriani, 46, dituduh dengan perampokan dan kepemilikan alat pencuri setelah polisi mengatakan mereka menemukan bagian bawah tubuhnya berayun di atas alat penggorengan yang masih panas jam 1 pagi di Cipriani.

2. 18 orang yang terjebak dalam posisi sedang terbalik di roller coaster yang mogok
http://blogtronyok.blogspot.com
18 orang yang naik roller coaster di Anhui, Cina, mendapat lebih dari yang mereka harapkan saat terjebak terbalik selama setengah jam ketika angin kencang yang menyebabkan roller coaster berhenti meluncur.
Angin kencang membawa roller coaster berhenti di bagian atas loop di sebuah taman di Anhui, provinsi di Cina timur, yang menyebabkan 18 orang tergantung terbalik selama sekitar setengah jam dengan 6 dari mereka jatuh sakit, dan segera dibawa ke rumah sakit.

Mesin tersebut dalam kondisi baik dan cuaca yang mendukung untuk coaster mulai beroperasi, tetapi hembusan besar angin yang tiba-tiba menghentikan roller coaster itu, dan kemudian terkunci di loop dengan perangkat keselamatan, dengan penumpang tergantung terbalik. Zhang Shengying, Deputi Direktur Kota Wuhu Biro Pengawasan Teknis, mengatakan penyelidikan menunjukkan bahwa kecelakaan itu disebabkan oleh "cuaca ekstrim" di taman hiburan.

3. Orang yang berada di kursi roda yang tersangkut di depan truk dan melaju sepanjang 6,5 km
http://blogtronyok.blogspot.com
Seorang pria 21 tahun punya perjalanan yang akan dikenang seumur hidup ketika kursi roda listrik yang dia naiki bersarang di depan karburator dari semitrailer dan didorong di jalan raya sepanjang 6,5 kilometer dengan kecepatan 80 km/jam.

Ben Carpenter tidak terluka, tetapi dibawa ke rumah sakit sebagai tindakan pencegahan. Dia selamat karena kursi rodanya dilengkapi dengan sabuk pengaman. Carpenter yang telah mengalami distrofi otot mengatakan kepada sebuah stasiun televisi berpikiran bahwa ia tidak bisa selamat dalam perjalanan ekstrim tersebut.

Carpenter sudah mulai menyeberang di persimpangan di Paw Paw, sekitar 140 mil sebelah barat Detroit. Lampu berubah menjadi hijau sementara anaknya berada di depan sebuah truk yang mulai bergerak. Kursi roda yang dia naiki tersangkut di kisi-kisi, dan perjalanan liar pun dimulai.

4. Orang yang terjebak dalam lumpur selama 4 jam karena dia terlalu malu untuk minta tolong
http://blogtronyok.blogspot.com
Xiao Chen, 25 tahun, terbenam sampai ke pinggang dalam lumpur di tepi Sungai Chang Jiang di China pada suatu malam. Meskipun ia memiliki ponsel, dia terlalu malu untuk memanggil bantuan pertolongan.

Dia mencoba mengeluarkan dirinya keluar selama 4 jam sebelum meminta bantuan dari nelayan yang lewat. Para nelayan kemudian memanggil bantuan profesional. Hal itu kemudian membutuhkan layanan darurat 7 jam lagi untuk benar-benar membebaskannya. Tugas Tim Penyelamat dibuat lebih sulit karena pemuda ini malu saat diminta untuk melepas celananya sendiri supaya ia bisa lebih mudah ditarik dari lumpur.

5. Orang yang tersangkut dalam toilet saat mencoba untuk mengambil telepon genggamnya
http://blogtronyok.blogspot.com
Seorang pria di Provinsi Jiangsu, Cina, terjebak di toilet ketika ia menjatuhkan teleponnya ke dalam WC dan berusaha mendapatkannya kembali. Ketika para tim penyelamat tiba di lokasi di provinsi Jiangsu di Cina timur, mereka menemukan orang itu membungkuk di toilet di kamar mandi, seluruh lengannya terendam sampai ke bahu di saluran pembuangan. Tim penyelamat memecahkan porselen dengan linggis dan menghantam pipa, sambil berhati-hati agar jangan sampai melukai orang itu. Setelah 10 menit, orang itu bisa perlahan-lahan menarik lengan memarnya dari toilet dan mengambil teleponnya yang sudah tergenang air.

6. Narapidana yang terjebak di jeruji ketika mencoba melarikan diri
http://blogtronyok.blogspot.com
Dia mungkin berharap untuk memasuki tahun 2010 sebagai orang yang bebas, tapi sepertinya dia tidak teliti dalam merencanakan rute melarikan diri. Seorang tahanan bernama Roberto Carrillo berusaha melarikan diri dari sel di sebuah penjara Meksiko di Valle Hermoso pada malam Tahun Baru.

Pria 42 tahun ini mencoba untuk meloloskan dirinya sendiri melalui celah antara atap penjara dan jeruji selnya. Tapi bukannya bisa menyusup, ia akhirnya benar-benar terjebak dan tergantung terbalik. Dia terpaksa meminta bantuan dan penjaga dengan tertawa datang membantunya dan memotong jeruji untuk membebaskannya dengan menggunakan gergaji, sebelum menguncinya kembali.

7. Pemain Akrobatik Motor yang terjebak pada ketinggian 204 Meter di udara dengan sepeda motornya
http://blogtronyok.blogspot.com
High-wire motorcyclist, Mustafa, menjadi lebih terkenal namanya setelah terjebak pada ketinggian 204 Meter di udara dalam upaya memecahkan rekor dunia. Pemain akrobatik spesialis motor dari Maroko ini terhenti selama usahanya di resor pantai Spanyol, Benidorm. Bahaya sudah tertunda dalam aksinya selama beberapa hari karena cuaca buruk, sebelumnya dia sudah mencoba di ketinggian 1.640 kaki menyeberang dengan motornya tanpa jaring pengaman.

8. Anak yang terjebak dalam mesin arcade
http://blogtronyok.blogspot.com
Banyak yang mengatakan serunya permainan ini pada saat mengambil hadiah. Tapi tak seorangpun akan berharap hadiah dari mesin arcade ini adalah seorang anak laki-laki.

Peristiwa ini terjadi ketika seorang ibu mengajak anaknya yang berusia 3 tahun untuk bermain di Skegness, anak itu benar-benar ingin menang di mesin arcade. Ia telah bermain dengan gembira pada mesin derek, mencoba untuk mengambil sebuah boneka beruang dengan lengan mekaniknya.
Tapi ia tidak berhasil, dan saat ibunya pergi untuk menukar 20 £ supaya dia bisa mencoba lagi, Christopher sementara itu mencoba dengan tangannya sendiri. Agak mirip adegan dalam film Toy Story, ia melihat flap di mesin, tempat hadih diserahkan, dan menyusup masuk ke dalam. Tapi ternyata lebih sulit untuk keluar daripada masuk. Parahnya pemilik arcade tidak dapat menemukan kuncinya.

9. Seorang nenek terkunci di kamar mandinya sendiri selama 3 minggu
http://blogtronyok.blogspot.com
Seorang nenek 69 tahun terjebak setelah kunci pintu mengunci sendiri dari luar kamar mandi. Meskipun dia banyak membuat keributan untuk mencari bantuan selama hampir sebulan, ia terpaksa bertahan hidup dengan air keran sebelum tetangga menyadari apa yang terjadi. Mereka mengira suara-suara keributan tersebut adalah karena petugas sedang melakukan perbaikan apartemen.

Nenek yang tidak disebutkan namanya itu diselamatkan oleh polisi dari apartemennya di Essone, dekat Paris. Mereka mengatakan bahwa ia telah berada dalam keadaan yang mengerikan ketika mereka mendobrak masuk ke kamar mandi.

10. Wanita Perancis yang terjebak di lift selama 3 hari
http://blogtronyok.blogspot.com
Seorang wanita Perancis pada Perayaan Natal hampir menjadi puing setelah ia terjebak dalam sebuah lift selama 72 jam. Wanita 19 tahun, diidentifikasi sebagai Safiatou, masuk ke lift di perumahan Paris. Dia ditemukan mengalami dehidrasi tapi masih hidup 3 hari kemudian.

Ayah Safiatou telah menghubungi concierge bangunan untuk mengatakan bahwa putrinya mungkin terjebak di lift. Para petugas pergi untuk memeriksa tetapi tidak menemukan seorang pun dan mengatakan tidak ada alarm lift yang menyala.

Hari berikutnya sang ayah melaporkan ke polisi tentang kehilangan anaknya tersebut. Meskipun demikian, tidak sampai 3 hari kemudian, ketika seorang teknisi kembali untuk menyelesaikan pekerjaan perbaikan, tangisan kecil lembut dari wanita muda itu terdengar. Tidak diketahui mengapa Safiatou tidak menangis lebih awal agar dia segera bisa ditemukan.

Buford, Desa Dengan Penduduk 1 Orang

http://blogtronyok.blogspot.comMungkin desa yang berisi ratusan orang memang sudah biasa, namun pernahkah anda mendengar desa yang hanya berpenduduk 1 orang saja?
Desa ini ditinggal pergi oleh seluruh penduduknya. Kini tinggal seorang pria saja yang betah untuk tinggal sendirian, tanpa wanita, tanpa anak, tanpa tetangga maupun binatang peliharaan.

Adalah seorang pria bernama Don Sammons (60th) yang sudah terbiasa tinggal sendirian. Di rumah? Tidak! Dia tinggal di dalam sebuah desa aneh yang hanya berpenduduk 1 orang, yaitu dirinya. Sendirian!

Desa Buford terletak di Wyoming, Colorado, daerah perbukitan dengan suhu rendah terlebih di musim dingin. Desa ini telah ditinggalkan oleh seluruh penghuninya yang memilih untuk tinggal di tempat lain untuk mencari penghidupan yang lebih baik karena merasa wilayah ini tidak akan bisa berkembang.
http://blogtronyok.blogspot.com
http://blogtronyok.blogspot.com
Namun tidak demikian dengan Kakek Sammons yang bersikeras untuk tetap tinggal di sana walaupun seorang diri.
Sammons meninggalkan Los Angeles tahun 1980 bersama istri dan anaknya dan memilih menetap di Buford yang ketika itu masih dihuni oleh sekitar 2000 orang pekerja rel kereta api. Ketika istrinya meninggal 15 tahun lalu, anaknya yang kini berusia 26 tahun pun memilih untuk pindah ke kota Colorado.
http://blogtronyok.blogspot.com
Sammons mengelola sendiri sebuah pom bensin kecil dan sebuah toko untuk melayani mereka yang mampir dalam perjalanan lintas negara. “Dalam sehari toko saya bisa dikunjungi 1000 orang di musim panas, namun menurun hingga 100 orang saja di musim dingin,” kata Sammons yang mengklaim dirinya sebagai raja di Buford.

sumber

Perawatan Kulit yang Penting untuk Usia 20, 30, dan 40

Berbeda usia, berbeda pula kondisi kulit. Maka otomatis berbeda pula perawatan yang harus dilakukan untuk menjaga kulit tetap kencang dan awet muda. Simak tulisan berikut agar tahu perawatan yang harus dilakukan oleh wanita seumur Anda.



USIA 20-AN
Ini adalah usia yang paling efektif untuk memulai perawatan untuk mencegah penuaan dini.
1. Mulailah rajin memakai toner yang membantu memperbaharui sel kulit. Sesuaikan dengan jenis kulit Anda.
2. Berinvestasilah pada pelembap yang berkualitas tinggi dan mengandung SPF, setidaknya SPF 15.
3. Selalu siap sedia dengan obat jerawat dan produk-produk perawatan yang noncomedogenic, karena usia ini adalah masa di mana jerawat lebih mudah muncul.

USIA 30-AN
Selain melanjutkan perawatan dengan pelembap dan sunscreen, wanita usia 30-an juga sebaiknya melakukan beberapa hal berikut ini:
1. Mengoleskan eye-cream di daerah sekitar mata yang sudah mulai muncul kerut-kerut halus. Jika didiamkan, kerutan ini akan bertambah dalam dan membuat Anda terlihat tua.
2. Lakukan perawatan tambahan berupa masker atau peeling, setidaknya satu kali dalam dua minggu

USIA 40-AN
Saat inilah Anda mulai menemukan kerutan di wajah dan flek kecoklatan di kulit tanda penuaan, terutama jika Anda tak melakukan perawatan sejak usia 20-an. Tapi tenang, masih ada cara untuk mengatasinya.
1. Gunakan krim malam anti-aging, terutama jika kulit Anda mulai terasa lebih kering dari biasanya
2. Gunakan krim atau serum antikerut yang dibuat spesifik untuk bagian-bagian tertentu di wajah, misalnya untuk kulit sekitar mata, kulit sekitar mulut, dan sebagainya.
3. Jika di kulit Anda mulai muncul flek berwarna kecoklatan, gunakan produk spot corrector di bagian tersebut untuk meratakan warnanya.


http://id.promotion.yahoo.com/stylefactor/artikel/post/stylefeatures/97/perawatan-kulit-yang-penting-untuk-usia-20-30-dan-40.html

Novel Ternama Yang Terinspirasi Dari Mimpi

Semua orang bermimpi, dan sebagian besar mimpi kita adalah hasil dari pikiran bawah sadar yang memproses pemikiran dan perasaan dalam kehidupan sehari-hari. Namun seringkali seseorang yang kreatif memiliki mimpi yang bisa mengilhami mereka untuk membuat suatu karya yang hebat. Berikut adalah contoh novel terkenal yang terinspirasi oleh mimpi para penulis di saat mereka tidur.

1. Twilight (Stephenie Meyer)
http://blogtronyok.blogspot.com
Pada bulan Juni 2003, Stephenie Meyer terbangun dari mimpi tentang sepasang kekasih muda yang berbaring di padang rumput sedang mendiskusikan mengapa cinta mereka tidak pernah bisa bersatu. Dalam website-nya, Meyers mengatakan, "Salah satu dari pasangan ini hanyalah gadis biasa, dan satu lagi adalah seorang pria yang sangat tampan, gemerlapan, dan seorang vampir. Mereka sedang membahas rintangan yang melekat bahwa mereka saling jatuh cinta satu sama lain sementara yang seorang vampir tertarik pada aroma darahnya."

Mimpi ini ternyata menjadi salah satu seri yang paling populer dalam fiksi dewasa muda sepanjang masa. Sampai saat ini, novel Meyer telah terjual sebanyak 17 juta kopi di seluruh dunia, lebih dari 91 minggu berada dalam daftar New York Times Best Seller, dan telah melahirkan 4 novel berikutnya dan 4 besar anggaran film-film Hollywood.

2. Misery (Stephen King)
http://blogtronyok.blogspot.com
Stephen King adalah salah satu penulis paling produktif dan populer saat ini, sehingga mungkin akan mengejutkan Anda bahwa dia menciptakan konsep cerita dan gambar grafis dalam beberapa novel di saat dia tertidur lelap. Dalam kasus Misery, King sedang tertidur dalam pesawat dan bermimpi tentang seorang fans yang menculik pengarang favoritnya dan menjadikannya sebagai sandera. Ketika ia terbangun, King begitu ingin menangkap kisah mimpinya dan duduk di bandara dan menulis 40-50 halaman pertama dari novel ini.

Misery menjadi best-seller yang menginspirasi film-film sukses dan membuat Kathy Bates yang bermain sebagai Annie Wilkes, menjadi Aktris Terbaik Academy Award dan Golden Globe saat itu. King memberikan kredit pada mimpinya dengan memberinya konsep untuk beberapa novel dan untuk membantu dia mengatasi saat-saat sulit dalam penulisan novelnya.

3. Frankenstein (Mary Shelley)
http://blogtronyok.blogspot.com
Pada tahun 1816, Mary Shelley hanya berusia 18 tahun ketika ia menghabiskan musim panas dengan kekasihnya, Percy Shelley, di kawasan Lord Byron di Swiss. Suatu malam, ketika mereka duduk di sekitar api, pembicaraan beralih ke topik tentang menghidupkan kembali tubuh manusia dengan menggunakan arus listrik. Shelley pergi tidur malam itu dengan bayangan mayat hidup yang berputar di kepalanya dan terbawa ke dalam mimpi. Dalam mimpinya ia melihat dengan jelas sesosok raksasa Frankenstein dan membayangkan keadaan bagaimana ia telah diciptakan. Shelley terbangun dan mulai menulis cerita pendek tentang mimpinya. Belakangan, suaminya yang juga seorang penulis, mendorongnya untuk mengembangkan ceritanya menjadi sebuah novel. Dia menurutinya, dan Frankenstein pun diterbitkan ketika Shelley baru berumur 19 tahun.

4. Dr. Jekyll dan Mr. Hyde (Robert Louis Stevenson)
http://blogtronyok.blogspot.com
Robert Louis Stevenson sudah menjadi penulis yang sukses ketika ia bermimpi tentang seorang dokter dengan gangguan kepribadian yang terpisah. Stevenson dengan segera mendokumentasikan adegan dari mimpinya dan kemudian menulis draft pertama novelnya dalam waktu kurang dari 3 hari. Seperti biasanya, ia mengizinkan istrinya untuk meninjau draft dan menggunakan sarannya, mengedit dan menulis ulang beberapa bagiannya. Ia menyelesaikan seluruh naskah dalam waktu 10 hari dari sejak ia memimpikannya. Kisah kasus aneh Dr. Jekyll dan Mr. Hyde telah bertahan sepanjang waktu, mengumpulkan puluhan adaptasi panggung dan layar hingga hari ini.

5. Jonathan Livingston Seagull (Richard Bach)
http://blogtronyok.blogspot.com
Pada tahun 1959, penulis Richard Bach, mendengar apa yang dia sebut sebagai "suara tanpa wujud" yang membisikkan judul novel ini ke telinganya. Dia segera menulis beberapa bab pertama sebelum kehabisan inspirasi. Dia menyimpan naskah setengah jadi sampai 8 tahun, setelah ia bermimpi tentang burung camar tituler, bahwa ia mampu menyelesaikan apa yang merupakan salah satu novel dan filosofis yang paling mendalam yang pernah ditulis.

Bach fabel adalah best seller yang mengejutkan, melampaui rekor penjualan Gone With The Wind. Meskipun kedua bukunya dan cara yang dikandung tampaknya memiliki hubungan yang kuat dengan fenomena psikis, Bach berpendapat bahwa menulis yang baik lebih tergantung pada kerja keras daripada apa pun. Ia mengatakan, "Anda tidak akan pernah diberikan sebuah mimpi tanpa diberi kekuatan untuk membuatnya terwujud, dan Anda juga harus berusaha untuk itu."

Wanita Dengan IPK Cum Laude Setelah Insomnia

http://blogtronyok.blogspot.com
Kisah seorang wanita berumur yang otaknya pernah terhapus pada umur 22 tahun. Kini ia berumur 45 tahun dan memperoleh gelar di bidang musik dari Montgomery College dengan IPK 3,9.

Su Meck, pada saat berumur 22 tahun, tertimpa kipas langit-langit. Seminggu kemudian ia sadar, tetapi memorinya menghilang. Menurut dokter, otaknya seperti anak berumur 4 tahun. Ia tidak bisa membaca. Bicaranya hanya beberapa frasa. Su Meck tidak lagi mengenal suami dan 2 anak laki-lakinya yang masih bayi.

Su Meck, yang saat itu sudah memiliki 2 bayi laki-laki, harus belajar berbagai hal lagi. Itu satu masalah di samping masalah filosofis dan emosi.

Su Meck mengaku sering bingung. "Apa yang harus aku lakukan? Apa rencanaku ke depan? Apa tujuanku? Apakah aku harus jadi aku yang dulu sudah dikenal orang ataukah aku harus jadi orang baru?" Ia juga harus mencintai suami dan anak-anak yang "belum ia kenal."

Akan tetapi, perlahan dia berhasil menjalani hidup. Ia belajar makan, berpakaian, menelepon, bersepeda, serta baca dan tulis. Beberapa tahun setelah kecelakaan, ia takut berbicara lewat telepon. Menulis juga jadi salah satu tugas yang sulit dilakukannya. Pada sebuah e-mail untuk ibunya, Su Meck menulis, "The boys play good with Legos now so givs me a chance to rite. I hav to go to mor doctors be case fall lots to hitig head bad head ackes."

Sekarang, Su Meck bahkan sudah bisa berkendara meskipun anak-anaknya harus mengingat posisi parkir kendaraan untuknya. Su Meck memperoleh gelar di bidang musik setelah belajar dengan keras selama empat tahun. Ia bisa memainkan drum untuk lagu-lagu Led Zeppelin dan Pink Floyd. Ia juga berencana mengambil gelar sarjana di Smith College, Massachusetts.


sumber

Guru Sekolah Yang Menderita Skizofrenia

Seorang guru bahasa Jerman di satu sekolah menengah di kota Dignes les Bains, sekitar 111 kilometer timur laut Marseille, Perancis, dipecat karena ketahuan mengidap sakit jiwa parah. Awalnya, tak seorang pun menyangka Lewis Alexander Mawhinney (26) menderita skizofrenia akut, termasuk panitia seleksi penerimaan guru di kota tersebut.

Mawhinney bahkan diterima di dua sekolah yang berbeda. Menurut juru bicara dinas pendidikan setempat, pria asal Irlandia Utara itu menjalani prosedur wawancara dengan baik dan memenuhi kualifikasi sebagai guru bahasa Jerman. Sampai suatu saat para kolega mulai curiga karena Mawhinney suka berbicara ngelantur, dan kadang-kadang suka mengenakan sarung tangan agar sidik jarinya tak terlacak.

Kepala sekolah kemudian menelepon polisi untuk melacak rekam jejak Mawhinney. Polisi kemudian mengetahui pria tersebut ternyata baru saja melarikan diri dari klinik psikiatri di Irlandia, November 2010. Dia dirawat untuk waktu yang tak ditentukan dan dilabeli ”skizofrenia berbahaya” di klinik tersebut setelah menusuk leher teman kerjanya, tiga bulan sebelum itu.

Mawhinney akhirnya dikeluarkan dari pekerjaan dan saat ini dirawat di sebuah rumah sakit di Perancis tenggara. Ia memiliki delusi menjadi anggota dinas intelijen MI5 dari Inggris. Mirip-mirip dengan kisah dari film A Beautiful Mind ya?

Perusahaan Dengan Karyawan Terbanyak Di Dunia

Karyawan adalah bagian penting sebuah perusahaan. Laju mundurnya bisnis banyak berada di pundak mereka. Akan tetapi, tahukah Anda, perusahaan-perusahaan manakah yang memiliki karyawan terbanyak di dunia? Berikut daftarnya:

1. Wal-Mart, Amerika Serikat (2.055.001 karyawan)
http://blogtronyok.blogspot.com
Wal-Mart Stores Inc. yang dikenal dengan Walmart sejak 2008, merupakan perusahaan publik multinasional Amerika yang menjalankan jaringan toko swalayan berdiskon dan cuci gudang. Perusahaan yang didirikan oleh Sam Walton pada 1962 ini memiliki 2.055.001 pegawai dengan pemasukan sebesar US$408,214 Milyar.

Dengan angka ini, Wal-Mart merupakan perusahaan di dunia dengan jumlah pegawai terbanyak dan pendapatan terbesar pada 2010. Wal-Mart bermarkas di Bentonville, Arkansas, yang memiliki 8.500 toko pada 15 negara di dunia dengan 55 nama yang berbeda. Perusahaan ini menggunakan namanya sendiri di Amerika, termasuk di 50 negara bagian. Sedangkan di negara lainnya bernama lain seperti Walmex di Mexico, Asda di Inggris, Seiyu di Jepang, dan Best Price di India.

2. Indian Railways, India (1.600.000 karyawan)
http://blogtronyok.blogspot.com
Indian Railways adalah badan usaha milik negara India yang kepemilikian dan pengoperasiannya melingkupi seluruh transportasi kereta di negara tersebut. Perusahaan ini diawasi langsung oleh Kementerian Perkeretaapian Pemerintahan India. Indian Railways memiliki lebih dari 64.215 kilometer jalur kereta dengan 7.083 stasiun.

Setiap harinya, perusahaan ini melayani 25 juta penumpang dan 2,5 juta ton pengangkutan. Untuk melayani jumlah penumpang yang begitu besar, perusahaan ini mempekerjakan 1,6 juta pegawai. Dengan jumlah ini, Indian Railways menempati urutan kedua perusahaan dengan pegawai terbanyak di dunia.

3. State Grid Corporation of China, China (1.486,000 Karyawan)
http://blogtronyok.blogspot.com
Perusahaan dengan pegawai terbanyak urutan ketiga adalah State Grid Corporation of China (SGCC), perusahaan transmisi dan distribusi tenaga listrik terbesar di China, bahkan di dunia.

Bermarkas di Distrik Xicheng, Beijing, perusahaan ini memiliki anak perusahaan untuk distribusi listriknya yaitu di China Utara, China Timur Laut, China Timur, China Tengah, dan China Barat Laut. Perusahaan ini memiliki 1.486.000 pegawai. Dengan pemasukan sebesar US$86,984 Milyar, SGCC menempati urutan 24 perusahaan dengan pemasukan terbesar di dunia.

4. China National Petroleum Corporation, China (1.117.345 Karyawan)
http://blogtronyok.blogspot.com
China National Petroleum Corporation (CNPC) menempati urutan keempat perusahaan dengan pegawai terbanyak di dunia dengan 1.117.345 pegawai. CNPC merupakan perusahaan milik negara yang memproduksi bahan bakar dan perusahaan minyak dan gas terpadu terbesar di China. Perusahaan yang bermarkas di Distrik Dongcheng, Beijing, ini memiliki pendapatan sebesar US$83,557 Milyar yang membawa perusahaan ini menempati posisi 25 perusahaan berpemasukan terbesar di dunia.

5. Foxconn International Holdings Ltd, China (920.000 Karyawan)
http://blogtronyok.blogspot.com
Foxconn International Holdings Ltd merupakan anak perusahaan multinasional Hon Hai Precision Industry Co Ltd. Perusahaan Taiwan ini merupakan pembuat komponen elektronik terbesar di dunia, termasuk di dalamnya papan sirkuit cetak. Foxconn juga merupakan eksportir terbesar di China dan eksportir kedua terbesar di Republik Ceko.

Diam-diam, perusahaan ini juga memiliki kontrak besar untuk memproduksi beberapa produk ternama, termasuk iPod, iPhone, dan iPad serta Amazon Kindle. Memiliki pegawai sebanyak 920.000 orang, perusahaan ini menempati urutan 5 perusahaan dengan pegawai terbanyak di dunia.



sumber

Thursday, May 26, 2011

[WOOOW] Patung Terbuat Dari Permen Karet Gan !! [Pict ++]

Halo semua nya udah pernah liat Patugn dari permen karet ?

Silahkan di lihat

Mungkin selama ini para desainer patung kebanyakan membuat patungnya dengan media dasarnya adalah kayu, tanah atau logam, tapi lain lagi dengan Maurizio Savini, desainer patung ternama asal Italia ini nekad membuat patung dengan media dasarnya adalah permen karet, tidak tanggung-tanggung warna permen karet yang dia pilih adalah warna pink, bagaimana dengan hasilnya, Anda cek saja sendiri, inilah foto koleksi patung yang terbuat dari permen karet karya Maurizio Savini tersebut :

Quote:
Quote:
Spoiler for patung:


Spoiler for patung:


Spoiler for patung:


Spoiler for patung:


Spoiler for patung:


Spoiler for patung:


Spoiler for patung:


Spoiler for patung:
http://www.kaskus.us/showthread.php?t=8002501
Related Posts with Thumbnails

Entri Populer