Jika Anda pengguna internet browser paling populer Mozilla Firefox dan suatu saat melihat tampilan seperti ini :
Segera tekan Alt + F4 untuk menutup program Firefox (atau bisa juga dengan menggunakan Task Manager). Kenapa demikian ? Karena itu merupakan update palsu dan jika anda mengikuti instruksi yang ditunjukkan, anda akan menginstall malware, yang dikenali dengan nama Rogueware dan bukan update Firefox. Setelah menutup browser , sebaiknya segera jalankan program antivirus dan lakukan scanning terhadap PC anda untuk memastikan bahwa virus Rougeware tidak menginfeksi PC anda.
Menurut salah satu perusahaan software antivirus, F-Secure itu merupakan sebuah trik yang digunakan oleh para penjahat cyber untuk mengelabuhi pengguna. Tampaknya mereka sudah mulai bosan dengan trik lama dalam mengelabuhi orang karena terbukti sudah tidak ampuh lagi. Sebelumnya mereka mengelabuhi user dengan cara menampilkan halaman scan virus online dan kemudian menyarankan user untuk mendownload antivirus karena PC yang digunakannya terinfeksi virus.
Setelah mendownload dan menginstall program antivirus yang diberikan maka PC pengguna tersebut akan benar-benar terinfeksi virus, karena software antivirus yang didownload dan diinstall itu sebenarnya merupakan sebuah malware berbahaya. Kini sang penjahat cyber kembali datang dengan trik baru, yaitu menyamar sebagai update Firefox atau update plugins flash player.
Jadi berhati-hatilah anda pengguna internet, bukan hanya pengguna browser Firefox saja, karena para penjahat cyber tidak akan berhenti sampai disitu saja. Suatu saat mungkin mereka akan kembali lagi dengan menggunakan trik baru untuk mengelabuhi anda.
No comments:
Post a Comment