Labels

Ajaib (105) Akhir Zaman (12) Akuntansi (1) Alam (344) Aneh (896) Anime (19) Asal Usul (175) Cerita (73) Cewek (73) Cowok (37) Design (143) Download (7) Ekonomi (28) Fakta (2345) Fenomena (80) fotografi (74) Games (4) Geografi (53) Gila (92) GO Green (58) Hebat (669) Hewan (262) Ilusi (11) Indah (268) Indonesia (197) informasi (3209) Inspirasi (126) Kamus (2) Kecantikan (79) kesehatan (607) Langka (58) lifestyle (232) Love (3) Lucu (156) Makanan (115) Mantap (448) Menakjubkan (1400) Misteri (64) Mitos (39) Movie (1) Otomotif (59) Parfum (2) Puzzle (19) Rapture (2) Relationship (81) Renungan (27) Resensi (3) Resep (3) Science (190) Seni (93) Serba 10 (442) Sport (99) Teknologi (391) Tips (768) Travel (101) Trik (471) Unik (1072) Wallpapers (1)

Friday, July 23, 2010

Apa Yang Menyebabkanmu Menangis?

Apa yang menyebabkanmu menangis, sahabatku?

Di dalam dirimu terdapat semua kekuatan
Kumpulkanlah seluruh daya kekuatanmu, oh mahluk yang berkuasa
Dan seluruh alam ini akan rebah di bawah telapak kakimu
Hanyalah batin ini yang berkuasa di atas dunia
Dan bukanlah benda-benda mati
Hanya orang-orang bodohlah yang suka mempersamakan dirinya
Dengan badan mereka yang gemar menangis dan berkeluh kesah,
Mereka meratap: lemah, lemah, kita adalah lemah
Bangun, beranilah dan kuatlah !!!
Pikul semua tanggung jawab di atas pundakmu sendiri
Dan ketahuilah bahwa kau adalah pencipta nasibmu sendiri
Segala kekuatan dan bantuan yang kau perlukan ada di dalammu
Maka itu, ciptakan hari depanmu!
Punyailah keyakinan bahwa kalian semua dilahirkan Untuk berbuat hal-hal yang besar, hai anak-anak muda
Janganlah karena mendengar suara anak-anak anjing menyalak
kalian menjadi takut,
Tidak !!
Tidak boleh menjadi penakut !!
Sekalipun mendengar dentuman guntur di langit
Tetaplah berdiri tegak !! dan berusaha terus..
Negaramu meminta pahlawan-pahlawan sejati
Jadilah pahlawan-pahlawan nan gagah perkasa
Berdiri teguh laksana batu karang yang kokoh
Kebenaran pasti akan menang
Sejarah dunia adalah sejarah segelintir orang yang memiliki keyakinan pada diri mereka sendiri
Keyakinan itulah yang memunculkan kesucian dari dalam diri
Kau dapat melakukan apa saja
Kau hanya akan gagal bila tidak cukup berjuang untuk mewujudkan kekuatanmu yang tak terbatas
Seketika seseorang atau sebuah negara kehilangan keyakinan dirinya
Kematian pun segera datang
Terlebih dahulu percayalah pada Tuhan, setelah itu baru mempercayai diri sendiri.

No comments:

Post a Comment

Related Posts with Thumbnails

Entri Populer