Labels

Ajaib (105) Akhir Zaman (12) Akuntansi (1) Alam (344) Aneh (896) Anime (19) Asal Usul (175) Cerita (73) Cewek (73) Cowok (37) Design (143) Download (7) Ekonomi (28) Fakta (2345) Fenomena (80) fotografi (74) Games (4) Geografi (53) Gila (92) GO Green (58) Hebat (669) Hewan (262) Ilusi (11) Indah (268) Indonesia (197) informasi (3209) Inspirasi (126) Kamus (2) Kecantikan (79) kesehatan (607) Langka (58) lifestyle (232) Love (3) Lucu (156) Makanan (115) Mantap (448) Menakjubkan (1400) Misteri (64) Mitos (39) Movie (1) Otomotif (59) Parfum (2) Puzzle (19) Rapture (2) Relationship (81) Renungan (27) Resensi (3) Resep (3) Science (190) Seni (93) Serba 10 (442) Sport (99) Teknologi (391) Tips (768) Travel (101) Trik (471) Unik (1072) Wallpapers (1)

Tuesday, February 1, 2011

Ilmuwan Ungkap Rahasia Keanehan Tubuh Kuda Laut

HeadlineINILAH.COM, Jakarta- Selama berabad-abad, ilmuwan laut selalu bingung mengapa kepala kuda laut berevolusi melengkung dan berkerangka tubuh seperti huruf S. Inilah jawabannya.

Berdasarkan studi para ilmuwan yang dipublikasikan di jurnal Nature Communications., ternyata bentuk tubuh unik ini membantu mereka berburu dan mencari makan. Ikan aneh ini memiliki unsur sangat berbeda dengan saudaranya, pipefish bertubuh lurus.

Sementara pipefish berenang ke arah mangsa kecil, kuda laut harus duduk dan menunggu udang kecil atau larva ikan muncul dan menangkapnya. Fleksibilitas leher kuda laut dibutuhkan untuk menyimpan energi yang memungkinkan penyerangan korban yang lebih jauh.

Ini merupakan teknik berburu paling penting untuk mengimbangi fakta bahwa kuda laut merupakan perenang sangat buruk. Pemimpin studi Dr. Sam Van Wassenberg dari University of Antwerp menggunakan rekaman film berkecepatan tinggi untuk menonton kuda laut berperilaku.

Ia menggunakan model matematika untuk menunjukkan bagaimana leher kuda laut membungkuk dan menangkap korban. Kemampuan ini ternyata 20% lebih efektif ketimbang pipefish.

“Mereka memutar kepala ke atas untuk membawa mulut lebih dekat dengan mangsanya,” ujar Wassenberg. [vin]

No comments:

Post a Comment

Related Posts with Thumbnails

Entri Populer